GOLDEN WORDS

Akar Segala Kebaikan Adalah Taqwa, Jika Akar Itu Ada Maka Semuanya Ada

Thursday, May 27, 2010

HAKIKAT TOBAT



Terkadang di dalam perjalanannya seorang pendosa menuju kepada Tuhan banyak menemukan batu kerikil yang menghadang, ketika si pelaku dosa melakukan perbuatan lancang. Hati kecilnya bagaimana pun kondisinya akan menyuarakan rintihan penyesalan. Maka dalam waktu bersamaan dia akan di bawa kepada penyesalan. Namun dalam tataran ini, si pendosa selalu mengalami kesulitan berupa penyangkalan akan kata hatinya. Banyak alasan sehingga dia tidak kuasa mengikuti kata hatinya, wal hasil dia akan semakin melakukan pelanggaran demi pelanggaran. Di pihak lain juga ketika si pendosa melakukann tobat, maka hal itu hanya bersifat temporer saja. Hal ini karena disebabkan kondisi emosional yang sedang merundungnya dan bukan karena penyesalan yang sebenarnya kepada Allah Ta'ala.
Bagi orang-orang yang mengalami sulitnya perjalanan ruhani, hendaknya mereka menyadari dan merenungkan pelajaran-pelajaran yang alam berikan kepada kita. Coba saja kita perhatikan seekor lalat. Dia memiliki dua sayap yang sama tetapi mengandung zat berbeda. Sayap yang satu mengandung racun dan yang lainnya mengandung penawar. Begitu juga manusia, dia juga memiliki dua sayap yakni sayap dosa dan sayap penyesalan. Lalu mengapa racun itu Allah Ta'ala ciptakan? Walaupun berbentuk racun, dia memiliki juga daya penawar. Seandainya tidak ada dosa, maka racun kesombongan, kecongkakan dan lain-lain akan merajalela di dalam tubuh manusia dan dia akan binasa. Sedang tobat itulah yang akan menjadi sarana penangkalnya. Lihatlah Rasulullah SAW yang telah dimaksum, pun beliau melakukan “istighfar” sekurang-kurangnya 70 kali, lebih-lebih kita yang hanya murid rendah beliau penuh dengan kesilapan dan sejuta kekurangan, sudah selayaknya bertobat demi kebaikan hidup kita.

No comments: